KONI Banten Diminta Tingkatkan Sinergisitas

Serang – Prestasi atlet binaan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten pada Pekan Olah Raga Nasional (PON)  lalu ternyata cukup meningkat dibandingkan PON sebelumnya. Karena itulah, Wakil Ketua Umum Koni Mayor Jenderal TNI Purnawirawan Suwarno berharap agar para pengurus KONI Provinsi Banten bisa mempertahankan dan bahkan meningkatkan prestasi yang ada pada PON di Papua mendatang.

Menurut Suwarno, pihak KONI Banten harus bisa menganalisis cabang olahraga mana saja yang berpeluang bisa mendapatkan medali, dan cabang olahraga mana saja di pihak lawan yang lemah sehingga juga bisa menjadi peluang.

“Karena itu, kami mengutamakan nomor event dan atlet yang berpotensi untuk dibina dalam jangka waktu panjang bukan mengutamakan pertimbangan cabang olahraga,” ujarnya, dalam Musoprov ke V KONI Provinsi Banten, di salah satu hotel di Kota Serang, Banten, kemarin.

Suwarno juga meminta agar KONI Banten bisa bersinergisitas dengan pemerintah dan pihak lain dalam upaya peningkatan prestasi atlet.

Sementara Gubernur Banten Wahidin Halim mengaku cukup bangga terhadap prestasi atlet binaan KONI Banten.

“Saya berharap pihak KONI bisa meningkatkan manajemen dan dedikasi mereka sebagai bagian pejuang olahraga di Provinsi Banten,” kata Wahidin.

Sementara itu, Musoprov ke V KONI Provinsi Banten yang dilakukan di salah satu hotel di Kota Serang, Banten, berjalan lancar. Agenda acara pembahasan tata tertib dan pertanggungjawaban para pengurus KONI periode tahun 2013-2017 yang dijadwalkan berlangsung lebih dari enam jam selesai dibahas hanya waktu kurang dari dua jam, dan pembahasan program kerja komisi diserahkan kepada para pengurus baru nantinya.

Sementara hingga Rabu sore, pemilihan Ketua Umum KONI Banten belum dilaksanakan, tetapi sejumlah peserta memastikan Brigjen Pol Purnawirawan Rumiah kembali akan terpilih secara aklamasi. (hen)