Berita AktualBerita DaerahBerita Olahraga

Bupati Serang Janjikan Bonus Ratusan Juta untuk Atlet PON Berprestasi

Serang – Para atlet Kabupaten Serang yang diberangkatkan ke Pekan Olahraga Nasional  (PON) ke-19 di Bandung, Jawa Barat, mendapatkan perhatian khusus dari pemda kabupaten setempat dengan adanya dana yang dianggarkan untuk atlet PON berprestasi.

Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah mengaku bonus yang diberikan kepada atlet peraih medali emas, perak, dan perunggu ini berupa uang tunai yang total keseluruhan mencapai ratusan juta rupiah.

“Para atlet jangan terlena dengan janji bonus ini, dan tetap berusaha mencapai prestasi meskipun dengan anggaran yang terbatas,” kata Tatu, kemarin.

Sementara  Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Serang, Eki Baehaki mengaku  pihaknya tidak mempunyai anggaran untuk menjanjikan bonus bagi atlet yang meraih medali.

“Tapi saya optimis para atlet bisa meraih medali sebanyak-banyaknya,” katanya.

Kontingen Kabupaten Serang yang diberangkatkan pada PON ke-19 Jawa Barat tahun ini sebanyak 30 orang, yang terdiri dari 18 atlet dan 12 offisial. Mereka rencananya akan mengikuti 13 cabang olah raga yang berlangsung dari tanggal 17 hingga 29 September mendatang. Rencananya pembukaan PON akan dilakukan langsung Presiden Jokowi sedangkan penutupan dilakukan wakil Presiden Jusuf Kalla. (Henny)