Dua Lifter Putri Angkat Berat Lampung Kembali Raih Medali di Arena PON XX

JAYAPURA, beritaindonesianet- Dua lifter putri angkat berat Lampung kembali meraih medali di arena PON XX Papua, Selasa (12/10). Satu emas dan satu perak.
Medali emas disumbangkan Sri Hartati yang turun di kelas 57 kg. Sedangkan medali perak disabet Noviana Sari di kelas 63 kg.
Bertanding di Gedung Auditorium Universitas Cenderawasih, Kota Jayapura, Sri Hartati mencatat total angkatan 555 kg. Medali perak kelas 57 kg jatuh ke tangan lifter Kalimantan Timur Margaret dengan total angkatan 552,5 kg. Medali perunggu direbut Julaeha dari Jawa Barat yang hanya mencatat total angkatan 495 kg.
Satu lifter Lampung lainnya Noviana Sari yang turun di kelas 63 kg meraih medali perak setelah hanya mencatat total angkatan 575 kg.
Kontingen Lampung masih berpeluang menambah medali dari cabor angkat berat melalui: Dony Meyanto di kelas 74 kg putra dan Rob Hidayat di kelas 83 kg putra yang juga akan melakoni pertandingan hari ini.
Waketum KONI Lampung Agus Nompitu yakin target sepuluh besar PON XX akan tercapai.
“Melihat hasil pertandingan angkat berat ini, kita masih berpeluang menambah medali. Begitu juga cabor lain seperti tinju dan senam aerobik. Karena itu, kita optimis target sepuluh besar bisa tercapai. (mba)

beritain

Berita Indonesia Net adalah media online yang menyajikan berbagai informasi umum di seluruh dunia. Media ini diharapkan bisa menjadi jembatan informasi yang bermanfaat bagi seluruh pembaca, sesuai dengan mottonya "Bersama Anda, berbagi Informasi"