Berita AktualBerita Daerah

Dukcapil Kota Serang Kekurangan Pasokan Tinta

Serang – Segala sesuatu yang menyangkut proses administrasi termasuk pembuatan Kartu Keluarga, KTP, dan lainnya yang dikeluarkan oleh kota dan Kabupaten Serang ternyata selama ini ditanggung oleh APBN melalui provinsi masing-masing. Anggaran ini dikeluarkan dengan data alokasi reborn. Namun sayangnya, pengguliran anggaran ini ternyata kurang berjalan lancar.

“Dari kebutuhan 180 hingga 200 tube tinta, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kota Serang baru mendapatkan 50 tube saja. Akibatnya, sejumlah kegiatan administrasi termasuk pembuatan KTP terancam terhambat,” ungkap Sekdis Dukcapil Kota Serang, Hudori, kemarin.

Hudori mengaku pihaknya sudah melaporkan hal ini ke Bappeda Provinsi Banten. “Sementara ini masih belum juga ada realisasi,” katanya.

Sementara itu, kendala Dukcapil Kota Serang untuk mencetak KTP Elektronik juga mengalami kendala. Pasalnya, hingga saat ini mereka masih kekurangan Blanko KTP hingga puluhan ribu blangko. Hal ini terjadi karena habisnya stok blangko KTP di Kementrian Dalam Negeri, dan mereka dijanjikan baru akan mendapatkan blangko bulan November mendatang. (Henny)