Berita Daerah

Antisipasi Kemacetan Jelang Arus Mudik Lebaran

Serang – Menjelang arus mudik hari raya Idul Fitri tahun 2018, jalan tol Tanggerang Merak diperlebar. Presiden Direktur  PT Marga Mandala Sakti mengaku saat ini pihaknya masih melakukan penambahan kapasitas jalan dan diperkirakan perlebaran jalan dari cikupa akan rampung hingga balaraja barat 10 hari menjelang arus mudik mendatang.

Presiden Direktur PT Marga Mandala Sakti atau PT MMS Kris Ade Sudiyono mengungkapkan jika selama ini lajur yang ada di ruas jalan tol Tanggerang Merak atau pun sebaliknya hanya dua lajur saja. mengingat volume kendaraan pengguna jalan tol semakin meningkat, pihaknya pun menambah lajur jalan yang ada menjadi empat.

Menurut kris, lajur jalan tol ini dibangun secara bertahap, dan saat ini pihaknya sedang menyelesaikan pembangunan lajur Cikupa-Bitung dan juga sebaliknya.

Selanjutnya, lajur jalan tol akan dibangun hingga Balaraja Barat. sehingga 10 hari menjelang arus mudik nanti, para pemudik bisa mempergunakan lajur jalan ini  tanpa khawatir terjebak kemacetan.Ujar Kris Ade Sudiyono, Presdir PT MMS.

Menurut Kris, pelebaran jalan ini akan dilanjutkan kembali hingga ke Cilegon pasca arus balik. selain memperluas lajur jalan, untuk meningkatkan pelayanan para pemudik, kris juga mengaku pihaknya saat ini melakukan pemasangan kamera pemantau atau CCTV di sejumlah titik di jalan tol dan juga rest area. dengan kamera pemantau ini, selain bisa memantau situasi jalan juga bisa memberikan rasa nyaman kepada para pengguna jalan.

Kris juga mengungkapkan tentang pemakaian kartu elektronik yang seringkali dikeluhkan para pengguna jalan tol, yang kehabisan saldo saat hendak melakukan pembayaran. rencananya, pihaknya akan melayani jasa penjualan kartu perdana E-Tol di titik-titik tertentu terutama rest area dan pintu gerbang sehingga para pengguna jalan bisa mendapatkan E-Tol meskipun masih dalam perjalanan.(man)