Berita AktualBerita Nasional

Usai Lebaran, Turunkan Berat Badan dengan Konsumsi Ini

Kesehatan – Saat Lebaran tiba, biasanya Anda akan disuguhi berbagai macam makanan yang berlemak serta minuman yang mengandung kadar gula tinggi. Biasanya, karena bertebaran hidangan lezat, serat pun kerap diabaikan. Tak heran, berat badan Anda pun bisa melonjak naik secara drastis.

Konsumsi asupan seperti ini akan berlangsung selama beberapa hari. Sampai akhirnya animo hari raya menurun dan Anda kembali mengonsumsi makanan seperti biasa.

Kondisi tersebut kelak akan membuat Anda terbiasa dan ketagihan makan makanan mengandung lemak tinggi. Sebisa mungkin, Anda harus mengembalikan pola asupan makanan menjadi lebih sehat.

Anda dapat mengembalikan berat badan pada tingkat semula dengan konsumsi makanan mengandung serat. Berdasarkan anjuran dr. Theresia Rina Yunita dari KlikDokter, hal ini penting mengingat kandungan serat baik untuk mengatasi kondisi tersebut.

“Faktanya, serat merupakan salah satu zat gizi yang sangat efektif dalam membantu menurunkan berat badan. Karena serat merupakan jenis karbohidrat yang tidak dicerna oleh tubuh, sehingga lambung akan terasa penuh dalam waktu lama,” ujar dr. There.

Manfaat serat untuk tubuh

Menurut dr. There, serat dapat merangsang pergerakan usus dan memicu bakteri baik untuk bekerja lebih efektif, sehingga buang air besar menjadi lebih lancar. Serat bisa Anda temukan pada apel, roti gandum, edamame, pir, brokoli, kacang almon, jagung, alpukat, nasi merah, jagung, dan beberapa makanan lain.

Yang harus diingat, meski serat memiliki manfaat baik dan dapat membantu menurunkan berat badan, tetap batasi jumlah asupan kandungan yang satu ini di dalam tubuh. Kebutuhan serat harian yang dianjurkan adalah sekitar 30 gram per hari.

“Jika tidak terlalu menyukai pilihan makanan di atas, Anda bisa mendapatkan serat dengan mengonsumsi suplemen tertentu. Namun tentu saja, suplemen ini hanya bersifat sebagai penunjang, bukan sebagai asupan utama.,” ujar dr. There menyarankan.

Sementara itu, para ahli merekomendasikan asupan serat sebanyak 25 gram sehari untuk mereka dengan asupan kalori 2000 kkal/hari. Sebelum Anda mulai mengonsumsi diet tinggi serat, ingatlah untuk selalu mengimbanginya dengan asupan cairan yang banyak (8 gelas/hari).

Tingkatkan asupan serat Anda perlahan-lahan untuk membantu adaptasi saluran cerna usai konsumsi makanan di hari Lebaran. Berikut ini tips yang dianjurkan oleh dr. Reza Fahlevi untuk memenuhi kebutuhan serat tubuh dalam sehari:

  1. Konsumsilah whole grains apabila memungkinkan

  • 2 potong roti gandum = 4 gram serat

  • 1 mangkok nasi yang berasal dari beras merah = 4 gram serat

  • biskuit rendah lemak = 3 gram serat

  1. Konsumsi sereal atau makanan tinggi serat untuk sarapan

  • 1 mangkok oatmeal = 3 gram serat

  • 1 mangkok sereal tinggi serat = 5-7,5 gram serat

  • 2 potong roti gandum = 4 gram serat

  1. Makanlah buncis beberapa kali seminggu

Buncis atau kacang-kacangan mengandung cukup banyak serat dibandingkan sayuran lain yang sejenis. Buncis dan kacang-kacangan juga dilengkapi dengan berbagai protein nabati.

  1. Konsumsi buah beberapa kali setiap hari

  • 1 apel besar = 4 gram serat

  • 1 buah pisang = 3 gram serat

  • 1 buah pir = 4 gram serat

  • 1 mangkok strawberi = 4 gram serat

  1. Konsumsilah sayuran beberapa kali setiap harinya

  • ½ potong wortel = 5 gram serat

  • 1 mangkok brokoli masak = 4,5 gram serat

  • 1 potong kentang = 4 gram serat

  • 1 mangkok kembang kol = 3 gram serat

  • 2 mangkok daun bayam = 3 gram serat

Yuk, kembalikan berat badan tubuh usai Lebaran dengan konsumsi serat lewat menu di atas! Jangan lupa, imbangi dengan olahraga dan mengurangi kebiasaan buruk seperti merokok dan minum alkohol. (np/rvs)