- Gubernur Andra Soni dan Wagub Dimyati Terima Anugerah Tokoh Peduli Penyiaran
- Rangkaian HPN, 200 Wartawan Dijadwalkan Retret di Akmil Magelang
- JMSI Beri Penghargaan Khusus Untuk Ketua Jurnalis Polda Lampung
- Peringati Hari Ibu, Ratusan Lansia Banten Line Dance “Bergerak Bersama Lansia Sehat"
- Pensiunan Provinsi Banten Berwisata Budaya ke Jogja, Nikmati Keindahan dan Sejarah
BNN Akan Bangun Rumah Sakit Rehabilitasi Penderita Narkoba
Serang – Maraknya peredaran narkoba dan banyaknya pengguna narkoba yang harus direhabilitasi membuat Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Banten berencana untuk membangun rumah sakit rehabilitasi narkoba sendiri. Kepala BNNP Banten Heru Febrianto mengaku pihaknya sudah mendapakan hibah tanah dari masyarakat untuk pembangunan rumah sakit ini di Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang.
“Rencana awal pembangunan rumah sakit berlangsung tahun 2016 ini. Kami masih menunggu keputusan Gubernur dalam hal bantuan anggaran,” kata Heru, Selasa (1/3/2016).
Sementara maraknya peredaran narkoba membuat polisi terus melakukan operasi di berbagai tempat. Hasilnya, petugas tidak hanya berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkoba dari Sumatera ke Pulau Jawa saja, tetapi juga berhasil meringkus sejumlah pengunjung hotel yang sedang berpesta narkoba. (henny)
