Berita AktualBerita Daerah

Wagub Andika Janji akan Perbaiki Kawasan Banten Lam

Serang – Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy berjanji akan melakukan perbaikan sarana dan prasarana di kawasan Banten Lama selama tiga tahun. Janji ini diungkapkan Andika dihadapan para sultan dan raja se-Nusantara dalam acara acara pembukaan Festival Keraton Surosowan di Alun-alun Masjid Banten Lama, Kota Serang, Jum’at, (10/11/2017)sore.

“Kami Pemprov Banten telah melakukan MoU dengan Pemkot Serang dan Pemkab Serang terkait revitalisasi Banten Lama ini. Berdasarkan rencana yang kami buat, revitalisasi sarana dan prasarana di kawasan ini akan selesai dalam waktu tiga tahun,” kata Andika saat memberikan sambutan.

Untuk itu, dirinya meminta dukungan dari semua stake holder dan masyarakat sekitar untuk melakukan revitalisasi di kawasan tersebut. “Karena mustahil kami dapat melakukan itu tanpa dukungan semua pihak,” sambungnya.

Andika meyakini, keberhasilan revitalisasi Banten Lama, akan mendorong kemajuan secara umum di Banten. Hal itu merujuk kepada lokasi Banten Lama yang terletak di Kota Serang sebagai Ibu Kota Provinsi Banten.

“Kota Serang ibaratnya sebagai etalase Provinsi Banten. Kalau kemajuan terlihat dan dirasakan dari sini, maka idealnya itu adalah representasi kemajuan Banten secara umum,” katanya.

Diketahui, festival berlangsung hingga 12 November 2017. Sejumlah kerajaan dan kesultanan dari luar negeri juga turut hadir, di antaranya dari Singapura, Brunei Darussalam, Thailand, Philipina, Kamboja dan Turki.

Festival Keraton Surosowan tersebut akan diisi oleh berbagai macam kegiatan, seperti parade budaya, kesenian, atraksi khas Banten, kirab 500 prajurit dan demo kolosal gerabah serta pameran potensi wisata yang ada di Banten. (man)